Resep Panada Cakalang Pedas

4.7/5
(3 rating)

Download Resep

Simpan Resep

Roti goreng isi cakalang asap dengan bumbu pedas dari cabai rawit dan jahe. Adonan gurih dengan campuran santan di dalamnya.

Less
bahan
cara membuat
testi diskusi
  • bahan

    ·
    10 porsi
  • 300 g ikan cakalang asap,kukus, suwir
  • 2 batang daun bawang, iris halus
  • 1 ½ sdt garam
  • ½ sdt gula pasir
  • minyak goreng
  • kulit panada:

  • 250 g tepung protein tinggi
  • 25 g gula pasir
  • 1½ sdt ragi instan
  • 125 ml santan kental
  • 30 ml air
  • 1 butir telur ayam
  • bumbu, haluskan:

  • 10 buah cabai rawit merah
  • 7 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 2 cm jahe
  • 2 lembar daun jeruk, buang tulang daun

Cara Membuat

·
90 menit
  1. Kulit panada: Campur santan, air, telur ayam, aduk rata. Dalam wadah berbeda campur tepun, gula pasir, dan ragi. Aduk rata. Tuang bahan basah ke dalam bahan kering. Aduk rata.

  2. Uleni hingga adonan rata, bulatkan. Tutup dengan plastik wrap. Diamkan selama 45 menit. Sisihkan.

  3. Isi: Panaskan 4 sdm minyak dalam wajan, tumis hingga harum. Tambahkan cakalang, daun bawang, garam, dan gula pasir. Masak hingga agak kering. Angkat. Sisihkan.

  4. Kempiskan adonan, bagi menjadi 10 bagian sama besar. Ambil satu adonan, pipihkan. Beri 1 sdm isi, lipat setengah lingkaran. Pilin sambil dirapatkan seperti pastel. Ulangi hingga bahan habis. Diamkan selama 20 menit, atau hingga mengembang.

  5. Goreng dalam minyak banyak panas di atas api sedang. Goreng hingga berubah warna. Angkat, tiriskan. Sajikan segera.

TIPS:

Timbang adonan sebelum dibagi menjadi sepuluh agar ukurannya lebih seragam.

Rating resep ini

Seberapa endeus resep ini

BERI RATING

Download Resep

Simpan Resep
Bagikan